ANALYSISOFWRISTFLEXIBILITYANDARMLENGTHONPUSH ABILITY IN UNM BKMF HOKI ATHLETES

Penulis

  • Muhammad Jaliman Universitas Negeri Makassar
  • Ine Universitas Negeri Makassar
  • Abdul Rahman Universitas Negeri Makassar

Kata Kunci:

Kelentukan pergelangan, Panjang Lengan, Kemampuan Push

Abstrak

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Bagaimanakah analisis kelentukan pergelangan tangan dan panjang lengan terhadap kemampuan push pada Atlet BKMF Hockey FIK UNM Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis kelentukan pergelangan tangan dan panjang lengan terhadap kemampuan push pada Atlet BKMF Hockey FIK UNM. Jenis penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskrivtif kuatitatif.Dalam rancangan penelitian ini, subyek penelitian dipilih secara purposive sampling berdasarkan karakteristik tertentu, Sedangkan analisis data menggunakan SPSS 21 dengan menggunakan uji deskriptif, uji normalitas dan uji hipotesis.

Berdasarkan dari data yang diperoleh dari judul peletian “Analisis kelentukan pergelangan tangan dan panjang lengan terhadap kemampuan push pada Atlet BKMF Hockey FIK UNM” memperoleh hasil penelitian dari pengujian data yaitu dari data dikemukakan bahwa koefisien R kontribusi kelentukan pergelangan tangan memperoleh nilai 0.135, nilai F hitung memperoleh nilai 1.505 dan nilai sig memperoleh 0.005,

Dengan demikian dapat dinyatakan bahwa hipotesis kerja (Ha) pertama yang berbunyi ada kontribusi kelentukan pergelangan tangan dan panjang lengan terhadap kemampuan push pada Atlet BKMF Hockey FIK UNM.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Unduhan

Diterbitkan

2023-11-30

Terbitan

Bagian

Articles