ANALISIS KETERKAITAN TINGKAT KESEGARAN JASMANI DAN INDEKS MASSA TUBUH (IMT) PEMAIN FUTSAL SMAN 15 MAKASSAR
Kata Kunci:
Physical Fitness Level, Body Mass IndeksAbstrak
Abstrak
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana keterkaitan tingkat kesegaran jasmani dan indeks massa tubuh (IMT) pemain futsal SMAN 15 MAKASSAR. Sedangkan tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana keterkaitan tingkat kesegaran jasmani dan indeks massa tubuh (IMT) pemain futsal SMAN 15 MAKASSAR. Jenis penelitian yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Dalam rancangan penelitian ini, subjek penelitian dipilih secara simple random sampling yakni secara acak dari anggota populasi. Sedangkan analisis data menggunakan SPSS 21 dengan menggunakan analisis deskriptif, uji normalitas, uji nilai standar dan uji korelasional. Berdasarkan hasil analisis tingkat kesegaran jasmani dan indeks massa tubuh (imt) pemain futsal SMAN 15 MAKASSAR. Analisis deskriptif data tingkat kesegaran jasmani dan indeks massa tubuh (imt)diperoleh jumlah sampel 10 orang, data imt, nilai rata-rata 19.60, standar deviasi 1.64, nilai minimum 17.00, nilai maksimum 22.05, sum 196.00, data tkji, nilai rata-rata 14.20, standar deviasi 1.68, nilai minimum 12.00, nilai makimum 17.00, sum 142.00, uji normalitas data tingkat kesegaran jasmani KS-Z 0.78, Asymp. 0.57 dan indeks massa tubuh KS-Z 0.64, Asymp.0.79, person korelasi 0.967, sig 0.00<0.05. dengan demikian data ini berdistribusi normal. Dari 10 orang analisis tingkat kesegaran jasmani diperoleh 4 berada pada kategori kurang, 6 berada pada kategori sedang dan indeks massa tubuh, 3 orang berada pada kategori underweight, 7 orang berada pada kategori normal.