Need Assesmend Dalam Desain Lembar Kerja Peserta Didik Beriorentasi Higher Order Thinking Skills Materi Keanekaragaman Hayati

Authors

  • Rahayu Wulandari Universitas Negeri Makassar
  • Andi Faridah Arsal Universitas Negeri Makassar
  • Muhiddin Palennari Universitas Negeri Makassar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kebutuhan awal pengembangan Lembar  Kerja  Peserta  Didik  yang Beriorentasi HOTS dalam pembelajaran biologi pada siswa kelas X Di MA Negeri 1 Makassar. Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif yang termasuk kedalam bagian penelitian research and development (R&D). Model yang digunakan adalah model ADDIE. Dalam penelitian ini tahapan yang digunakan adalah tahapan analisis kebutuhan. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MIPA 6 MA Negeri 1 Makassar yang berjumlah 35 siswa. Data  yang dikumpulkan   dalam   penelitian   dikumpulkan   melalui   observasi   dan penyebaran angket yang disebarkan secara langsung kepada guru dan peserta didik. Berdasarkan hasil penelitian, menyebutkan bahwa peserta didik sangat setuju dengan pengembangan Lembar  Kerja  Peserta  Didik  untuk melatih kemampuan berpikir kritis tingkat tinggi sebagai need assessment yang berimplikasi terhadap pertimbangan dalam merancang Lembar  Kerja  Peserta  Didik  beriorentasi Higher Order Thinking Skills agar dapat memfasilitasi guru dan peserta didik dalam melatih kemampuan berpikir kritis tingkat tinggi materi keanekaragaman hayati. Oleh karena itu, data hasil analisis kebutuhan ini digunakan sebagai studi pendahuluan untuk mengembangkan Lembar  Kerja  Peserta  Didik  beriorentasi Higher Order Thinking Skills yang dapat digunakan.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-11-15