Upaya Peningkatan Keterampilan Metakognisi Siswa Melalui Model Plussing Di SMP Advent Supiori

Authors

  • Syutri Bawan Rumondor SMP Advent Supiori
  • Yoel Sura SMA Kristen Barana
  • Indra Dewi Puspita SMPN L.k Tubabbiring
  • Arsad Bahri Universitas Negeri Makassar

Abstract

ABSTRAK

 

Artikel ini membahas keterampilan metakognisi siswa melalui model perencanaan pembelajaran pemahaman refleksi diri dan lagu dalam proses belajar mengajar di SMP Advent Supiori. Metode dalam penulisan artikel ini bersifat literatur review atau studi pustaka yang disajikan secara deskriptif yang menunjukkan suatu kajian ilmiah yang dapat dikembangkan lebih lanjut. Upaya penggunaan model pembelajaran ini memiliki implikasi yang dapat mempengaruhi keterampilan metakognisi siswa seperti peningkatan kemampuan Perencanaan (Planning), Peningkatan kemampuan belajar (Learning), Peningkatan pemahaman (Understanding), Peningkatan kemampuan refleksi diri (Self-reflection), Penggunaan musik dalam pembelajaran (Song), Peningkatan motivasi dan keterlibatan (Song) dan Peningkatan kesadaran akan proses belajar (Self-reflection) sehingga model pembelajaran tersebut dapat meningkatkan keterampilan metakognisi siswa di SMP Advent Supiori karena siswa lebih aktif dalam proses pembelajaran, dan pemahaman mereka terhadap materi pelajaran yang mengalami peningkatan. selain itu, refleksi diri oleh siswa dan guru membantu dalam memperbaiki metode pembelajaran dan strategi pengajaran yang lebih efektif. model pembelajaran ini dapat menjadi model yang bermanfaat dalam meningkatkan keterampilan metakognisi siswa di SMP Advent Supiori, serta mendorong siswa untuk aktif belajar dan meraih hasil yang lebih baik. Dengan demikian, artikel ini dapat memberikan kontribusi penting dalam pengembangan strategi pembelajaran yang lebih efektif di sekolah-sekolah.

Kata kunci: Keterampilan Metakognisi, Model Plussing, SMP Advent Supiori.

 

 

ABSTRACT

 

This article discusses students' metacognitive skills through a learning planning model for understanding self-reflection and songs in the teaching and learning process at Supiori Adventist Middle School. The method for writing this article is a literature review or literature study presented descriptively which shows a scientific study that can be developed further. Efforts to use this learning model have implications that can influence students' metacognitive skills such as increasing planning abilities, increasing learning abilities, increasing understanding, increasing self-reflection abilities, using music in learning (Song). ), Increased motivation and involvement (Song) and Increased awareness of the learning process (Self-reflection) so that this learning model can improve students' metacognitive skills at Supiori Adventist Middle School because students are more active in the learning process, and their understanding of the subject matter has increased . In addition, self-reflection by students and teachers helps in improving learning methods and more effective teaching strategies. This learning model can be a useful model in improving students' metacognitive skills at Supiori Adventist Middle School, as well as encouraging students to actively learn and achieve better results. Thus, this article can make an important contribution to the development of more effective learning strategies in schools.

Keywords: Metacognition Skills, Plussing Model, Supiori Adventist Middle School.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2023-11-15