Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Menggunakan MIT App Inventor Pada Mata Pelajaran Sistem Komputer

Authors

  • Syamsurijal Universitas Negeri Makassar
  • Mustari S. Lamada Universitas Negeri Makassar
  • Fitri Ramadhani Universitas Negeri Makassar

DOI:

https://doi.org/10.59562/intec.v2i2.273

Keywords:

Media Pembelajaran Interaktif, Sistem Komputer, MIT App Inventor

Abstract

Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif dengan Menggunakan MIT App Inventor pada Mata Pelajaran Sistem Komputer di SMK Negeri 1 Enrekang. Program Studi Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, Jurusan Teknik Informatika dan Komputer, Fakultas Teknik. Universitas Negeri Makassar, 2023. Dibimbing oleh Syamsurijal dan Mustari S. Lamada. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil pengembangan dan tanggapan pengguna terhadap media pembelajaran interaktif menggunakan MIT App Inventor pada mata pelajaran sistem komputer di SMK Negeri 1 Enrekang. Jenis penelitian yang digunakan yaitu research and development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan perangkat pembelajaran ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation and Evaluation). Media pembelajaran yang dikembangkan berupa aplikasi yang dapat digunakan di android. Media Pembelajaran diuji coba melalui dua tahapan yaitu uji coba kelompok kecil yang terdiri dari 10 siswa dan uji coba kelompok besar yang terdiri dari 22 siswa. Sebelum dilakukan uji coba, dilakukan penilaian oleh dua orang ahli media dan dua orang ahli materi terhadap media pembelajaran. Dari hasil validasi oleh ahli media dan ahli materi tersebut diperoleh rangkuman hasil penilaian para ahli dengan kategori sangat layak sehingga media pembelajaran dinyatakan valid. Kemudian media diuji cobakan kepada siswa kelas X TKJ di SMK Negeri 1 Enrekang. Untuk mengetahui media pembelajaran yang dibuat praktis atau tidak, para siswa dibagikan angket untuk mengetahui tanggapan pengguna. Dari data hasil pengujian yang dilakukan, tanggapan pengguna terhadap media pembelajaran yang dikembangkan berada pada kategori sangat baik. Sehingga media pembelajaran yang dikembangkan dinyatakan praktis. Setelah pemakaian media pembelajaran siswa diberikan post test untuk mengetahui hasil belajar. Berdasarkan data tersebut diketahui bahwa hasil belajar yang diperoleh siswa berada diatas KKM, maka media pembelajaran dinyatakan efektif.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Fitri, F., Lamada, M. S., & Zulhajji, Z. (2021). Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Menggunakan Mit App Inventor di SMKN 2 Wajo. Jurnal MediaTIK, 4(1), 1. https://doi.org/10.26858/jmtik.v4i1.19720

H. Djaali, Pudji Muljono, Y. . S. (2008). Pengukuran dalam bidang pendidikan (Y.B. Sudarmanto (ed.)). Grasindo.

Lamada, M. S., Dewi, S. S., Faizal, M., Teknik, P., & Makassar, U. N. (2023). Pengembangan Media Evaluasi Guru Oleh Siswa Berbasis Ispring Suite 10 Pada Kompetensi Keahlian TKJ. INTEC Journal:, 2(1), 15–21.

Melfionita, V., Zulhajji, & Sanatang. (2022). Pengembangan media pembelajaran Mata Pelajaran Komputer dan Jaringan Dasar Bebasis Android Kelas X TKJ SMK Negeri 1 Sumarorang Kabupaten Mamasa. INTEC Journal, 1(3), 5–10.

Munir. (2009). Pembelajaran jarak jauh : berbasis teknologi informasi dan komunikasi (Cet. 2). Alfabeta.

Purwanto, M. N. (2006). Prinsip-prinsip dan teknik evaluasi pengajaran (T. Surjaman (ed.)). PT. Remaja Rosda Karya.

Suharsimi Arikunto. (2011). Prosedur Penelitian; Suatu Pendekatan Praktik (Cet. 15). Rineka Cipta.

Downloads

Published

2023-05-10

How to Cite

Syamsurijal, Mustari S. Lamada, & Fitri Ramadhani. (2023). Pengembangan Media Pembelajaran Interaktif Menggunakan MIT App Inventor Pada Mata Pelajaran Sistem Komputer. Information Technology Education Journal, 2(2), 27–33. https://doi.org/10.59562/intec.v2i2.273

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>